8/27/2012 04:26:00 PM
0
MUNGKIN Anda pernah mendengar tentang terapi gurah pernapasan atau pun gurah lainnya. Namun terapi gurah di kampung Tegal Gede, Karanganyar, ini berbeda. Pasien yang menjadi sasaran terapi adalah mata. Terapi yang disebut gurah mata ini cukup ampuh untuk menyembuhkan gangguan ataupun kelelahan yang biasa menyerang mata. Meski sedikit pedih, namun dijamin mata kita akan lebih tajam dan sehat.
Terapi Gurah mata ini dikembangkan Agus Pardjita warga Tegal Gede, Karanganyar. Awalnya Agus hanya mencoba mencari alternatif untuk mengobati penyakit mata yang sering dideritanya. Menueut dia, beberapa tahun setiap dua minggu sekali Agus tersiksa dengan infeksi mata yang meyerangnya. Karena bosan selalu berurusan dengan dokter, Agus pun mencari pengobatan alternatif dari buku-buku pengobatan herbal.
Agus pun kemudian mencoba mengobati sendiri penyakitnya. Ternyata hasilnya mujarab! Berikutnya, Agus pun mengembangkan sendiri ramuan menggurah mata. Ramuan tersebut berbahan sari bunga kitolod yang sering digunakan untuk mengobati gangguan mata. Tanaman ini sangat mudah ditanam dan juga dibudidayakan. Agus sendiri telah membudidayakan tanaman kitolod di halaman rumahnya.
Terapi gurah mata ini pun sangat sederhana, dan tidak memakan waktu yang lama. Pasien diminta untuk berbaring, lalu kedua matanya ditetesi ramuan kitolod. Selama kurang lebih satu menit pasien akan merasakan matanya pedih. Untuk membantu pengobatan, Agus akan memberi pijatan di sekitar kelopak mata.Pijatan ini berfungsi untuk melancarkan aliran darah. Setelah satu menit air mata yang membawa kotoran akan mengalir keluar.
Terapi gurah mata ini mampu membantu penyembuhan semua gangguan mata. Mulai dari yang ringan seperti iritasi hingga yang berat seperti keloid dan katarak. menurut Agus untuk penyakit ringan terapi cukup dilakukan sebanyak dua kali saja. Sedangkan untuk keloid dan katarak, terapi dilakukan hingga lima belas kali.
Menurut salah satu pasien, Kuniawan, warga Ngargoyoso, gurah mata ini memang sangat mujarab. Kurniawan yang menderita keloid ringan pelahan mulai pulih. Sebelum menjalani terapi, dirinya sering merasakan pegal di sekitar mata. Namun setelah mencoba gurah mata, kini gangguan tersebut mulai mereda. Meskipun saat diterapi dirinya merasakan pedih namun kini penglihatannya berangsur membaik.
gurah mata 2
Untuk membantu pemulihan seusai gurah, Agus biasa melakukan penotokan adrenalin pada pasien. Penotokan ini sendiri berfungsi untuk melancarkan aliran darah pasien. Untuk sekali gurah mata, Anda hanya membayar Rp 25.000. Jika Anda tertarik, praktek gurah mata ini berada di kampung Sidomulyo, Kelurahan Tegalgede, Karanganyar Kota. (bre/kabarsoloraya.com)

0 comments:

Post a Comment