10/02/2012 07:30:00 PM
0

Benjamin Sloss, seorang eksekutif di perusahaan google yang terkenal dengan perangkat search engine-nya, mendapatkan kejutan besar minggu ini. Bagaimana tidak, Sloss mendapatkan satu unit Ferrari 599XX Evo yang diantarkan langsung oleh Presiden Ferrari Luca Montezemolo. Kebahagian Benjamin Sloss ternyata tidak berhenti sampai disitu saja, karena Luca di Montezemolo juga membawa Fernando Alonso dan Felipe Massa untuk menemaninya menyerahkan mobil spesial ini kepada Sloss.

Luca di Montezemolo memang tak biasa-biasanya mengantarkan langsung kendaraan kepada pelanggannya, namun khusus untuk Benjamin Sloss yang membeli Ferrari 599XX Evo spesial ini, ia dengan senang hati mengantarkannya langsung. Ferrari 599XX Evo yang dibeli oleh Benjamin Sloss merupakan supercar yang dilelang untuk korban gempa Itali diawal tahun lalu, dan Sloss memenangkan pelelangan ini dengan tawaran seharga $ 1,8 juta atau sekitar Rp 17,2 miliar untuk Ferrari 599XX Evo.

Ferrari 599XX Evo ini sendiri pertama kali diperkenalkan pada ajang Bologna Motor Show 2011. Supercar ini telah dilengkapi dengan paket aerodinamis yang trendi, komponen yang ringan serta mesin berkapasitas 6.0 liter V12 yang mampu menghasilkan tenaga hingga 750 PS (740 bhp / 552 kw) dengan torsi maksimal diangka 700 Nm (516 lb-ft). Berkat mesin yang kuatnya ini, Ferrari 599XX Evo mampu melibas Nurburgring Nordschleife hanya dalam wakru 6:58.16 setiap putarannya.

0 comments:

Post a Comment